Please use this identifier to cite or link to this item: https://repositori.uma.ac.id/handle/123456789/1852
Title: Hubungan antara Self-Esteem dengan Prokrastinasi Akademik Pengerjaan Skripsi pada Mahasiswa Universitas Medan Area (UMA)
Authors: Fitria
Keywords: self esteem;prokrastinasi akademik;mahasiswa;skripsi
Issue Date: 23-Oct-2016
Publisher: Universitas Medan Area
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara Self Esteem dengan Prokrastinasi akademik. Untuk mencapai tujuan tersebut, digunakan rancangan penelitian korelasional. Populasi yang digunakan dalam penelitian ialah mahasiswa Universitas Medan Area stambuk 2011, sampel penelitian berjumlah 80 mahasiswa yang diperoleh melalui teknik pengambilan sampel secara purposive sampling. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, untuk mengukur self esteem dan prokrastinasi akademik, digunakan skala self esteem dan skala prokrastinasi akademik yang telah teruji validitas dan reliabilitasnya. Hubungan Self esteem dengan Prokrastinasi Akademik diuji dengan menggunakan teknik korelasi Product Moment. Terdapat hubungan negatif yang sangat signifikan antara self esteem dengan prokrastinasi akademik. Hasil ini dibuktikan dengan koefisien korelasi rxy = -0,421 ; p = 0,000 berarti p < 0,010 Artinya semakin tinggi self esteem maka semakin rendah prokrastinasi akademik pada mahasiswa. Sebaliknya semakin rendah self esteem maka semakin tinggi prokrastinasi akademik pada mahasiswa. Variabel self esteem memiliki sumbangan efektif sebesar 17% terhadap Prokrastinasi Akademik pengerjaan skripsi. Penemuan ini mengindikasikan bahwa self esteem merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi perilaku Prokrastinasi Akademik pengerjaan skripsi pada mahasiswa
URI: http://hdl.handle.net/123456789/1852
Appears in Collections:SP - Psychology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
128600056_file1.pdfCover429.38 kBAdobe PDFView/Open
128600056_file2.pdfAbstract546.39 kBAdobe PDFView/Open
128600056_file3.pdfIntroduction520.26 kBAdobe PDFView/Open
128600056_file4.pdfChapter I579.87 kBAdobe PDFView/Open
128600056_file5.pdfChapter II614.04 kBAdobe PDFView/Open
128600056_file6.pdfChapter III752.34 kBAdobe PDFView/Open
128600056_file8.pdfReference713.11 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.